Bhabinkamtibmas Manusasi Polres TTU Gotong Royong Sebrangkan Warga Saat Banjir
Tribratanewsttu.com - Hujan deras yang mengguyur sebagian besar wilayah Kabupaten Timor Tengah Utara, Kamis (1/2/2024) mengakibatkan jalur transportasi di desa Manusasi, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten TTU putus akibat banjir.
Jalan yang terputus terletak di RT 02/RW 01, Desa Manusasi, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten TTU. Jalan yang tak bisa dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat tersebut terdapat di dua titik desa setempat.
Akibat banjir yang berlangsung cukup lama, anggota Bhabinkamtibmas Desa Manusasi, Polsek Miomaffo Barat, Polres TTU berinisiatif dengan mengajak warga Desa Manusasi untuk bergotong royong membantu warga masyarakat yang menggunakan roda dua untuk melintasi banjir.
Kedalam air saat itu mencapai kurang lebih setinggi lutut orang dewasa. Panjang jalur kali yang harus dilewati masyarakat untuk melintas kurang lebih 7 meter.
Saat itu, Bhabinkamtibmas Manusasi menghimbau kepada warga desa manusasi agar selalu waspada dikarenakan cuaca akhir akhir ini selalu hujan. Pasalnya, setiap kali hujan kali tersebut selalu banjir.
Polres TTU Berikan Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat.