Dukung Program Kapolri, Polsek Bisel Tanam 22 Pohon
Tribratanewsttu.com - Bentuk kepedulian terhadap lingkungan serta kelestarian alam, Kepolisian Sektor Biboki Selatan (Bisel) melaksanakan gerakan penanaman pohon di seputaran Mako dan Asrama Polsek Bisel, Rabu(8/1/2020).
Kapolsek Bisel Akp Yoseph Baun bersama personilnya menanam sebanyak 22 pohon yang terdiri dari pohon mangga, nangka, sawo, jambu air dan lengkeng.
" Sengaja kami lakukan penanaman pohon di lingkungan yang sudah ditentukan agar dalam proses perawatan dapat dilakukan dengan mudah serta manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh warga sekitar asrama dikemudian hari" ujar Kapolsek Bisel.
Penanaman pohon tersebut selain mendukung program Kapolri, juga merupakan upaya dalam menciptakan lingkungan yang asri serta mencegah terjadinya bencana alam seperti banjir, tanah longsor, dan mengurangi polusi.