Dapat Pengamanan Polres TTU, Vaksin Tahap II Hari ini Capai 1.739 Orang
Tribratanewsttu.com-Sebanyak 1.739 orang mendapat pelayanan Vaksinasi tahap II di Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Sabtu (24/7). Pelayanan vaksin jenis Synovac tersebut dilakukan di 13 titik yang tersebar di 12 Kecamatan dan satu lokasi dalam Kota Kefamenanu.
Data yang berhasil dihimpun Tribratanewsttu.com, 13 titik lokasi yang melaksanakan pelayanan Vaksinasi tersebut yakni di Puskesmas Nunpene, Desa Oesena, Kecamatan Miomaffo Timur yang berhasil melakukan Vaksin terhadap 221 orang. Selain itu, di Puskesmas Tamis, Kecamatan Insana Fafinesu dengan sasaran yang berhasil dicapai sebanyak 122 orang.
Selain itu, di Puskesmas Wini, Kecamatan Insana Utara sebanyak 143 orang sasaran mendapat Vaksinasi. Di kantor Kecamatan Insana sebanyak 150 orang sasara, di Puskesmas Maubesi, Kecamatan Insana Tengah sebanyak 95 orang, di Puskesmas Mamsena, Kecamatan Insana Barat sebanyak 150 orang, di Puskesmas Noemuti, Kecamatan Noemuti sebanyak 100 orang, di Kantor Desa Haumeniana, Kecamatan Bikomi Nilulat sebanyak 98 orang.
Pelaksanaan Vaksin tahap II juga dilakukan di Puskesmas Tublopo, Kecamatan Bikomi Selatan sebanyak 92 orang. Selain itu, di Puskesmas Eban, Kecamatan Miomaffo barat sebanyak 101 orang. Di Puskesmas Inbate, Kecamatan Bikomi Nilulat sebanyak 111 orang, di Puskesmas Kaubele, Kecamatan Biboki Moenleu sebanyak 103 orang.
Di Kota Kefamenanu proses Vaksinasi dilaksanakan di Gereja Imanuel untuk tahap I dan tahap II. Jumlah penerima Vaksin tahap I sebanyak dua orang sementara tahap II sebanyak 253 orang sehingga total menjadi 255 orang. Pengamanan dipantau langsung oleh enam orang Bhabinkamtibmas dan dibantu satu orang Bhabinsa. Proses Vaksinasi juga dibantu tenaga kesehatan Dinas Kesehatan TTU dan Kodim 1618/TTU. Sasaran penerima Vaksin yakni Masyarakat Umum, Lansia dan Pelayan public. Kegiatan berjalan aman dan lancar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.