Menjelang Pilkada serentak, Karo Ops Polda NTT berkoordinasi dengan KPUD TTU.
Tribratanewsttu.com- Menjelang Pilkada Bupati serentak, Tim Perwira Polisi Daerah Nusa Tenggara Timur ( Polda NTT ) bersama pihak Polres dan Kodim 1618 TTU, melakukan kordinasi di kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah Timor Tengah Utara ( KPUD TTU ). Kamis ( 13/08/2020 )
Setelah melakukan pelatihan TFG di Polres Timor Tengah Utara, Karo Ops Polda NTT Kombespol Ulami Sudjaja, S.H didamping Dir Samapta Polda NTT Kombes Pol Djoni M. Siahaan serta Kapolres TTU AKBP Nelson Filipe Dias Quintas S.I.K bersama Dandim 1618 TTU Letkol Arm. Roni Junaidi, S.Sos mendatangi Kantor KPUD TTU dalam rangka rapat kordinasi dan mengecek kesiapan pihak KPUD terkait Pemilihan Umum Kepala Daerah Kab.TTU tahun 2020.
Saat membuka rapat terbatas ini, Kapolres TTU mengatakan Bahwa tujuan kedatangan Karo Ops Polda NTT di KPUD yaitu untuk mengecek dan mengontrol kesiapan pihak penyelenggara dalam menghadapi Pemilukada TTU.
“ Kedatangan Bapak Karo Ops bersama rombongan kesini untuk melakukan koordinasi bersama pihak KPUD guna mengecek dan mengontrol kesiapan pihak penyelenggara dalam hal ini KPUD TTU”, Ujar AKBP Nelson.
Sementara Yohanes Desaleh Funan, S.Fil selaku anggota Komisioner, meminta maaf kepada rombongan karena Ketua KPUD dan 5 orang Komisioner sementara kegiatan di luar sehingga tidak bisa hadir bersama dalam rapat kordinasi ini.
“ Sebelumnya saya meminta maaf karena Ketua KPUD dan 5 orang Komisioner sementara kegiatan di luar sehingga tidak bisa hadir bersama dalam rapat kordinasi ini”, ujarnya.
Yohanes menambahkan “Dapat saya jelaskan bahwa tapahan Pemilukada sempat dihentikan sementara karena Pandemi covid 19 dan pada tanggal 5 Juni 2020 sudah dilanjutkan kembali dengan tahapan pengaktifan kembali Panitia Adhoc sesuai dengan PKPU Nomor 5 tahun 2020”.
Setelah mendapat kesempatan Karo Ops Polda NTT menyampaikan “Tujuan kedatangan kami untuk mengetahui sejauh mana kesiapan pihak penyelenggara dalam Pemilukada serentak tahun ini. Kita dari Polda NTT siap untuk mensukseskan pelaksanaan Pilkada serentak”,jelasnya.
“ Dan semoga penyelenggaraan Pilkada serentak ini dapat berjalan dengan sukses, apa lagi di tengah Pandemi Covid-19, Persoalan-persoalan yang muncul agar di Mapping sehingga bisa mengambil langkah-langkah antisipasi”, Ujar Kombespol Ulami Sudjaja, S.H.
Karo Ops menambahkan “Pihak KPUD juga harus tetap membangun komunikasi yang baik dengan pihak Polres sehingga jika terdapat kendala-kendala yang di hadapi bisa diselesaikan bersama-sama”.