Mantap, Raimas Polres TTU Bantu PLN Bersihkan Pohon Tumbang

Mantap, Raimas Polres TTU Bantu PLN Bersihkan Pohon Tumbang
Anggota Raimas Polres TTU saat membantu petugas PLN rayon Kefamenanu membersihkan jalan akibat sebuah pohon tumbang persis di tengah jalan di Desa Bakitolas, Kecamatan Naibenu, Kamis (6/3)

Tribratanewsttu.com – Satuan Samapta Polres TTU yang tergabung dalam tim pengurai massa (Raimas) melakukan patroli perbatasan, Kamis (6/3). Di tengah-tengah giat tersebut, anggota Polri ini sempat membantu petugas PLN rayon Kefamenanu membersihkan jalan akibat sebuah pohon tumbang persis di tengah jalan di Desa Bakitolas, Kecamatan Naibenu.

Patroli Perbatasan tersebut dipimpin oleh KBO Satuan Samapta, Aiptu Petrus Sugijaya Mayadi S.Ip.  Diawali doa dan apel bersama.  Petrus Sugijaya berpesan agar saa Patroli Perbatasan selalu berhati - hati dalam perjalanan, utamakan keselamatan regu dalam pelaksanaan Patroli agar pergi dan kembali dalam keadaan sehat dan utuh.

“Agar setiap Anggota yang melaksanakan Patroli Perbatasan selalu menjaga sikap tampang, sopan dan Humanisme pada saat berbicara,memberikan himbauan dan menegur masyarakat, terutama masyarakat Perbatasan,”ujarnya.  

Sugijaya menekankann agar angggota dapat bersilaturahmi dengan Toga,Tomas, dan Rekan rekan dari TNI (PAMTAS) agar tercipta Hubungan yang Harmonis., “Agar seluruh Anggota yang melaksanakan Patroli Perbatasan Selalu Berhati - hati, waspada,terutama dalam Hal Pengamanan Senjata Api. Agar betul betul waspada dan saling mengingatkan satu sama lain. Sehingga terhindar dari hal-hal yang tidak kita inginkan bersama,”tegasnya.

Menggunakan kendaraan roda dua sebanyak delapan unit dan roda empat jenis ISUZU D-MAX, Patroli dengan Sasaran Perbatasan RI – RDTL itu dimulai pukul 09.30 wita. Lokasi yang dilalui yakni Kampung Manamas, Desa Manamas, Kecamatan Naibenu hingga Wini, Desa Humusu, Kecamatan Insana Utara.

Anggota yang terlibat sebanyak 12 Orang, diantaranya Aiptu P.S.Mayadi SIP, Aipda Barry G. Wedjor, Aipda Albertus L. Ola, Aipda Charles Amtaran, Aipda Ferdy M. Djami, Bripka I Km.S.Karang, Brigpol Yohanes Saebesi, Bripda Edwan K. Abdulah, Bripda Yerison Leo, Bripda Ruyandi mandala, Bripda Hugo A. Soni, dan Bripda Nandar Lona.

Giat yang selesai hingga pukul 19.40 wita itu anggota raimas sempat menyambang masyarakat di Pasar Rakyat perbatasan di Desa Sunsea, Kecamatam Naibenu serta menyambang di Paroki Manamas, Pos Pamtas Yon Armet 6 Manamas dan Wini sekaligus menyambang di Polsubsektor Manamas, Polsubsektor wini dan Polsek Insana Utara.