Anggota Polsek Insana Amankan Kemacetan di Pasar Maubesi

Anggota Polsek Insana Amankan Kemacetan di Pasar Maubesi

Tribratanewsttu.com- Anggota Polsek Insana, Polres TTU turun langsung ke lapangan dan mengamankan kondisi rawan macet di jalur Trans Timor di Pasar mingguan Maubesi, Desa Maubesi, Kecamatan Insana, Kabupaten TTU, Kamis (13/1/2022). 

Selain melaksanakan giat pengaturan lalu lintas, anggota Polsek Insana di bawah Komando Kapolsek Insana Iptu Alfons Nahak tersebut juga melakukan himbauan penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level II skala mikro. 

Dalam kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 08.00 wita tersebut, secara humanis dua orang anggota Polsek ini langsung memberikan teguran secara humanis kepada para pengendara roda dua dan empat yang melintas bila melakukan parkir secara sembarangan. Dan, memberikan teguran lisan secara humanis kepada para pengunjung serta pedagang di pasar yang tidak menggunakan masker. 

Kapolsek Insana, Iptu Alfons Nahak menjelaskan, himbauan yang diberikan kepada para pengendara, penjual dan pengunjung pasar yakni wajib dan selalu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan menggunakan sabun atau handsanitizer.

Selain itu, lanjut Iptu Alfons Nahak, memberikan himbauan kepada para pengunjung pasar agar setelah berbelanja langsung kembali ke rumah masing-masing agar tidak menimbulkan kerumunan yang lebih banyak. "Menghimbau kepada para pengunjung pasar agar mengikuti kegiatan vaksin covid-19 yang diselenggarakan pemerintah sehingga tercipta Herd Immunity (kekebalan kelompok). Pukul 12.00 wita giat selesai, berjalan aman dan lancar.

TTU : Teladan Terampil Unggul