Bripka Dani Jafar lakukan monitoring dan Berikan Motivasi

Bripka Dani Jafar lakukan monitoring dan Berikan Motivasi

Tribratanewsttu.com - Bhabinkamtibmas Desa Oenak Bripka Dani Jafar melaksanakan pengamanan dan memonitoring Giat Panen Perdana Ikan Lele jenis Sangkuriang yang bertempat di Dusun C Desa Oenak.
Kec. Noemuti, Kab. Timor Tengah Utara(TTU), Selasa(25/02/20).

Kegiata di hadiri oleh Ketua DPRD Kab. TTU bersama Tim Ketua MUI Kab. TTU,Pendeta bapak Pater Penasehat, Banser Kab. TTU Bapak Ustad Ismail S., Kepala Perwakilan Bank NTT, Kepala perwakilan Bank Mandiri, Aparat pemerintah Desa Oenak dan Tokoh Masyarakat Oenak.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas memberikan motivasi kepada masyarakat agar Usaha Perikanan Lele dapat berkembang sehubungan dg Program Gubernur NTT yang di bawahi oleh LSM MPGB .

Bripka Dani juga tak lupa untuk menghimbau warga untuk tetap menjaga Persatuan dan Kesatuan Lingkungan serta merawat Pembangunan yang sudah ada yakni Jembatan Nitous.

" diharapakan kepada warga agar memelihara bibit Lele dengan baik, dengan menanam Tanaman apotek hidup di sekitar kolam seperti sayur kangkung Lombok dll juga dapat dimanfaatkan untuk membantu perekonomian keluarga" Tambah Bripka Dani Jafar.