Catat! Ini 4 Hal Penting Penegasan Kapolres TTU

Catat! Ini 4 Hal Penting Penegasan Kapolres TTU
Kapolres TTU AKBP Moh. Mukhson, S.H., S.Ik., M.H., saat memimpin apel pagi di Mapolres TTU, Senin (14/3/2022). (Foto : AFP)

Tribratanewsttu.com- Ada empat hal penting yang harus dipatuhi oleh seluruh personil jajaran Polres TTU. Yang pertama soal Disiplin, yang kedua adalah Hirarki, yang ketiga Loyalitas dan yang keempat menyangkut Integritas. Jangan lupa itu.

Demikian disampaikan Kapolres TTU, AKBP Mohamad Mukson S.IK, S.H, M.H, saat memberikan sambutan dan arahan di lapangan apel Mapolres TTU, Senin (14/3/2022). Penegasan orang nomor satu di tubuh Polres TTU itu mengingatkan kembali hal-hal yang telah didapat selamat menjalani masa pendidikan dulu dan kiranya bisa dipraktikan oleh seluruh anggota Polres TTU. 

Alasan disampaikan 4 poin penting tersebut, kata Kapolres Mukhson, lantaran banyak anggota yang belum begitu memaknai dan paham. Pasalnya, harus berjalan seimbang dengan tugas, pokok dan fungsi (Tupoksi) setiap anggota Polres TTU. "Saya melihat masih belum paham itu," tegasnya.

Lebih lanjut Kapolres TTU AKBP Mohamad Mukson S.IK, S.H, M.H, mencontohkan soal kedisiplinan setiap apel pagi. "Kalau terlambat maka tulis di absen itu ijin terlambat supaya diketahui oleh Propam sehingga absensinya akan disesuaikan dengan tunjangan kinerja. Kita harus menghargai rekan kita yang apel pagi," ungkapnya. 

"Kalau bicara semua punya hak maka kewajiban juga harus dilaksanakan. Harus seimbang. Kalau setiap hari senin semua izin terlambat maka bahaya. Saya bicara begini supaya kita seimbang," tegasnya.

"Kepada seluruh perwira agar jangan ragu menegur setiap anggotanya. Kalau bagus ya kita berikan reward. Kalau ijin karena tugas harus dimaklumi karena negara sudah atur jam berapa apel dan jam berapa kita pulang," tambah mantan Kasubbid Paminal Bid Propam Polda NTT ini.

Menindaklanjuti sejumlah penegasan tersebut, AKBP Mukhson meminta kepada seluruh anggota Polres TTU agar dapat membiasakan diri untuk disiplin demi kebaikan dan kelancaran pelayanan kepada masyarakat. "Ini harus dibiasakan demi kebaikan semua anggota Polres TTU sehingga asas keadilan harus ditegakkan agar bisa tertib," pungkasnya.

Gerakan Polres TTU Semangat Melayani