Kapolsek Insana Pimpin Pengamanan Turnamen Sepakbola Antar SMA
Tribratanewsttu.com- Kapolsek Insana Iptu Anselmus Pera memimpin langsung penganan turnamen sepak bola persahabatan antar SMA yang berada di Zona Timur dalam rangka Hari Pendidikan Nasional tahun 2022.
Seperti pengamanan yang dilakukan pada Selasa, (10/5/2022) pukul 10.00 wita. Pertandingan tersebut bertempat di lapangan umum Desa Manunaian A, Kecamatan Insana Kabupaten TTU. Turnamen Sepakbola tersebut bersifat persahabatan untuk menjalin kebersamaan dan kekompakan antar siswa satuan pendidikan.
Lebih Kapolsek Insana Iptu Anselmus Pera menjelaskan, pertandingan tersebut merupakan kegiatan menjelang perayaan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tingkat Kabupaten TTU tahun 2022 yang sedianya dilaksanakan pada tanggal 2 Mei 2022 namun berdasarkan surat edaran kementrian maka baru akan dilaksanakan pada setelah liburan.
Berikut SMA yang berada di Zona Timur yaitu SMA N 1 INSANA, SMA N OENOPU, SMA N MANUFUI, SMA N LURASIK, SMA N INSANA TENGAH, SMA N INSANA BARAT dan SMA N FAFINISU.
Pertandingan tersebut akan berlangsung selama 7 hari yakni dari tanggal 10 sampai dengan tanggal 16 April 2022 dengan menggunakan sistim gugur. Dan, untuk sekolah yang menjuarai turnamen ini akan mewakili Zona Timur untuk bertanding di tingkat Kabupaten TTU.
Untuk pertandingan saat itu yakni antara SMA N OENOPU VS SMA N MANUFUI Kategori Putri dimenangkan oleh SMA N MANUFUI dengan skor 3 : 1, dan kategori Putra di menangkan oleh SMA M MANUFUI dengan skor 4 : 1. Pukul 17.15 wita giat selesai, berjalan aman dan lancar. (*/TNC)
Gerakan Polres TTU Semangat Melayani.