Monitor Penyaluran BLT, Briptu Oktovianus Siki Imbau Warga Ikut Vaksin

Monitor Penyaluran BLT, Briptu Oktovianus Siki Imbau Warga Ikut Vaksin
Pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) di kantor Desa Buk, Kecamatan Bikomi Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Senin (4/10/2021).

Tibratanewsttu.com-Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Desa Buk, Briptu Oktovianus Siki melakukan monitoring pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) di kantor Desa Buk, Kecamatan Bikomi Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Senin (4/10/2021).

Dalam kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 10.00 wita itu yakni penyaluran BLT untuk tahap yang ke-II dengan sasaran kepada 70 kepala keluarga desa setempat,"Melaksanakan giat sambang agar meminimalisir gangguan Kamtibmas di wilayah desa Buk sekaligus monitoring penyaluran BLT kepada 70 Kepala Keluarga,"ungkap Briptu Oktovianus Siki.

Lebih lanjut Briptu Oktovianus Siki, menjelaskan, hal penting lain yang disampaikan yakni menyampaikan himbauan untuk mentaati prokes dengan selalu memakai masker, jaga jarak dan cuci tangan demi mencegah penyebaran virus covid 19. 

"Mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif melaksanakan giat vaksinasi di wilayah Bikomi Utara. Menyampaikan himbauan kepada warga masyarakat dalam mengerjakan lahan yang baru dengan sistem tebas bakar agar memastikan titik api dalam keadaan padam sebelum meninggalkan lahannya agar tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan,"ujarnya.

Di akhir imbauanya, Briptu Oktovianus Siki
menyampaikan himbauan kepada warga pemilik ternak agar tidak membiarkan ternak berkeliaran tetapi harus diikat atau dikandangkan agar tidak terjadi masalah sosial di wilayah desa Buk. Hasil yang dicapai Giat berjalan dengan aman dan lancar.