Persiapan Lomba Desa, Bhabinkamtibmas Oerinbesi Rapat Bersama Forkopimcam
Tribratanewsttu.com- Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Desa Oerinbesi, Bripka Julius P. Selan melaksanakan rapat bersama Pemerintah Kecamatan Biboki Tanpah, Kabupaten TTU, Senin (23/5/2022).
Rapat yang dilaksanakan mulai pukul 11.00 wita bertempat di Aula Kantor Desa Oerinbesi, Kecamatan Biboki Tanpah-TTU. Hadir saat itu, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) yang terdiri dari Sekcam Biboki Tanpah Okto Nule, Kepala Desa Oerinbesi bersama staf, Ketua BPD Oerinbesi bersama staf, Kepala SDN Oerinbesi, para ketua RT/RW Desa Oerinbesi dan para tokoh pemuda.
Kegiatan yang dilaksanakan elegan dan bincang santai tersebut berjalan aman dan lancar hingga akhir. Sejumlah masukan, usul, saran dan kritik ditampung kemudian disimpulkan untuk persiapan dan kelancaran proses penilaian lomba desa setempat.
Bripka Julius P. Selan menjelaskan, pembahasan rapat meliputi semua warga masyarakat wajib membersihkan halaman rumah, membuat pagar indah, memasang umbul-umbul, kepala desa dan perangkat mempersiapkan administrasi yang baik serta persiapan konsumsi. Giat tersebut berakhir pada pukul 12.00 wita berjalan dengan aman dan lancar. (*/TNC)
Gerakan Polres TTU Semangat Melayani