Polsek Insut dan Puskesmas Wini Periksa 21 ABK, 3 Orang Reaktif

Polsek Insut dan Puskesmas Wini Periksa 21 ABK, 3 Orang Reaktif
Pemeriksaan rapid antigen kepada para ABK di kantor Syahandar Pelabuan Wini, Desa Humusu Wini, Kecamatan Insan Utara-TTU, Senin (12/7). (Foto: Ist)

Tribratanewsttu.com-Polres TTU pada satuan Polsek Insana Utara bersama para tenaga medis Puskesmas Wini melakukan pemeriksaan kesehatan kepada 21 orang anak buah kapal (ABK) dengan cara rapid antigen di kantor Syahandar Pelabuan Wini, Desa Humusu Wini, Kecamatan Insan Utara-TTU, Senin (12/7). Dari hasil pemeriksaan didapati 3 orang dinyatakan reaktif.

Pemeriksaan yang dilaksanakan mulai pukul 14.20 wita itu dilakukan kepada para ABK dari dua kapal yang berlabu di Pelabuhan Wini, Kecamatan Insana utara yakni Kapal Maratus Palembang dan Kapal Tol Laut Hewan. Pemeriksaan dilakukan oleh empat orang tenaga medis dari Puskesmas Wini menggunakan APD lengkap.

Kapolsek Insana Utara, Ipda Dominggus Duran,S.H, menjelaskan, jumlah ABK dari masing-masing Kapal yang diperiksa berjumlah dua orang laki-laki dari Kapal Meratus Palembang dan 19 orang ABK Kapal Tol Laut Hewan yang terdiri dari 16 orang laki-laki dan tiga orang perempuan.

“Tujuan pemeriksaan kesehatan dengan cara Rapid Test Antigen yakni dalam rangka peningkatan upaya Testing dan Tracing sebagai bagian proses penyelidikan epidemiologi dan pelacakan kontak untuk memutus mata rantai penularan COVID-19,”ujar Kapolsek Ipda Dominggus Duran,S.H.

Lebih lanjut Kapolsek Ipda Dominggus Duran,S.H, menjelaskan, pemerintah, melalui Kementerian Kesehatan telah menetapkan penggunaan Rapid Diagnostic Test (RDT) Antigen sebagai salah satu metode dalam pelacakan kontak, penegakan diagnosis, dan skrining COVID-19.

Kegiatan pemeriksaan hingga pukul 16.10 Wita itu dipimpin langsung oleh Kapolsek Ipda Dominggus Duran,S.H dan empat orang anggota yakni Bripka Dedy Fallo,S.ip (Kanit IK), Bripka Caio Amaral yang merupakan Bhabin Desa Oekolo, Kanit Sabhara Bripka Vinsen Pilis dan Kanit IK Brigpol Jack S. Johannes,S.ip.

Dari hasil Rapid Test Antigen telah didapati tiga orang laki-laki dinyatakan Reaktif dari ABK kapal Tol Laut Hewan. Identitas ABK kapal Tol Laut Hewan yang di nyatakan Reaktif yakni ASW selaku Kepala Kamar Mesin, ES selaku Mesinis Tiga dan MAF selaku Mesinis Empat, “Diminta oleh kepala kementerian pusat perhubungan kepada kepala syahbandar agar Ketiga orang ABK yang di nyatakan Reaktif dilakukan lagi Rapid Test Antigen ulang,”jelas Kapolsek Ipda Dominggus