Sertijab di Mapolres TTU, Kapolres TTU Dapat Cinderamata Lukisan Keluarga

Sertijab di Mapolres TTU, Kapolres TTU Dapat Cinderamata Lukisan Keluarga
AKP Sujud Alif Yulamlam (Kanan) saat menyerahkan sebuah lukisan keluarga kepada Kapolres TTU, AKBP Nelson Filipe Diaz Quintas, S.Ik.

Tribratanewsttu.com- Ada yang menarik dari kegiatan serah terima jabatan (Sertijab) di Mapolres TTU, Senin (27/9/2021). Sebuah momen tak terlupakan dilukiskan oleh salah seorang perwira, AKP Sujud Alif Yulamlam dengan menyerahkan sebuah lukisan keluarga kepada Kapolres TTU, AKBP Nelson Filipe Diaz Quintas, S.Ik.

AKP Sujud Alif Yulamlam adalah salah satu Perwira yang mengabdi di Mapolres TTU sebagai Kasat Reskrim selama kurang lebih satu tahun delapan bulan. Tak disangka, demi menjalankan perintah pimpinan sebagai seorang pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat, beliau harus dipindahtugaskan ke Polres Belu sebagai Kasat Reskrim.

Momen berbagi kenangan tersebut dilaksanakan setelah sertijab. Sebelumnya, Kapolres TTU AKBP Nelson Filipe Diaz Quintas, S.Ik pun berkesempatan memberi cinderamata berupa sebuah bingkisan kepada dua orang perwira yang dimutasikan ke luar Polres TTU, yakni kepada AKP Sujud Alif Yulamlam, S.I.K sendiri dan Iptu Mahfud, S.H.

Nama-nama perwira yang diserahterimakan, yakni AKP Sujud Alif Yulamlam, S.I.K yang sebelumnya menjabat Kasat Reskrim Polres TTU, berpindah tugas ke Polres Belu sebagai Kasat Reskrim yang baru. Selain itu, Iptu Fernando Oktober, S.Tr K yang sebelumnya menjabat sebagai PS Panit II Unit 5, Subdit IV Ditreskrimum Polda NTT, kini menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres TTU.

Selain itu, Iptu Mahfud, S.H yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres TTU dipindahkan ke Mapolda NTT sebagai PS Panit II Unit 5, Subdit IV Ditreskrimum Polda NTT menggantikan Iptu Thobias Ndolu Eoh. Sebaliknya, Iptu Thobias Ndolu Eoh kini menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres TTU.

Sementara itu, Iptu Kristian Kase yang sebelumnya menjabat Kapolsek Biboki Anleu digantikan oleh Ipda Fransiskus Bay Meo yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsubsektor Napan Polsek Miomaffo Timur, Polres TTU. Dan, Iptu I Ketut Suta, S.H yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Insana digantikan Iptu Alfonsius Veran Nahak yang sebelumnya menjabat Paur Subbagdalgar Bagren Polres TTU. Yang terakhir, Iptu Yadokus Hum Feka yang sebelumnya menjabat Kapolsek Miomaffo Barat digantikan Ipda Putu Ediarta yang sebelumnya menjabat sebagai Paur Subbagdalop Bag Ops Polres TTU.

Sertijab yang dilaksanakan mulai pukul 08.00 wita itu bertempat di lapangan Polres TTU. Dipimpin langsung oleh Kapolres TTU AKBP Nelson Filipe Diaz Quintas, S.Ik. Hadir dalam kegiatan tersebut Waka Polres TTU Kompol Herman Lona, Para Kabag Polres TTU, Para Kasat Polres TTU, Para Kapolsek Jajaran Polres TTU, Danton Brimob Satgas Pamtas RI-RDTL, Para KBO, Kasi, Kanit dan Anggota Polres TTU.

Susunan acara yang dilaksanakan hingga pukul 08.50 wita itu dilaksanakan dengan Pembacaan keputusan Kapolda NTT, Penanggalan dan penyematan tanda jabatan, Pengambilan sumpah jabatan didampingi Rohaniawan, Pembacaan teks pengambilan sumpah oleh inspektur upacara dan diikuti oleh pejabat yang disumpah, Penanda tanganan berita acara serah terima jabatan, berita acara pengambilan sumpah dan fakta integritas.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada pejabat lama yang telah mendukung dan melaksanakan tugas di Polres TTU ini dengan baik. Saya menyampaikan permohonan maaf apabila selama bertugas di Polres TTU ini ada hal-hal yang tidak berkenan maupun kata-kata yang menyinggung perasaan rekan-rekan semua. Kepada pejabat yang baru saya mengucapkan selamat datang di Polres TTU dan segera menyesuaikan untuk pelaksanaan tugas ke depan,”ujar Kapolres TTU, AKBP Nelson Filipe Diaz Quintas, S.Ik.