Patroli Cipta Kondisi, Polsek Miotim Minta Warga Jangan Miras
Tribratanewsttu.com- Jajaran Satuan Polsek Miomaffo Timur, Polres TTU melaksanakan kegiatan patroli cipta kondisi yang kondusif di seputaran wilayah hukum Kecamatan Miomaffo Timur, Jumat (25/2/2022).
Kegiatan patroli PPKM dan himbauan Kamtibmas tersebut dilaksanakan oleh dua orang personil Polsek Miomaffo Timur yakni yakni Aipda Timotius Bola dan Bripka AM. Sadri Tokan. Menggunakan kendaraan operasional roda empat Polsek Miomaffo Timur, patroli dimulai pukul 20.30 wita.
Jalur atau rute patroli yang dilaksanakan hingga pukul 22.00 wita tersebut dimulai dari sepanjang jalan Raya Depan Polsek, Desa Oesena, dan dilanjutkan di seputaran kantor kecamatan Miotim dan Puskesmas Nunpene.
Aipda Timotius Bola menjelaskan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka melaksanakan Patroli Cipta Kondisi Kamtibmas yang kondusif di seputaran Wilkum Polsek Miotim. "Memantau situasi kamtibmas sepanjang rute yang dilalui dan setiap menemukan adanya berkumpul masyarakat menghimbau agar tidak mengkonsumsi miras," jelasnya.
Lebih lanjut Aipda Timotius Bola menjelaskan, apa bila menemukan warga yang berkumpul maka langsung meminta untuk kembali ke rumahnya apabila tidak ada giat yang sangat penting. "Menghimbau agar masyarakat tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, terutama dalam penggunaan masker," tegasnya.
Hasil yang didapat dalam kegiatan tersebut, yakni kegiatan berjalan aman dan lancar. Selain itu, terciptanya situasi yang kondusif di seputaran jalur patroli, terciptanya rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Nunpene dan sekitarnya dan masyarakat mematuhi himbauan yang disampaikan petugas.
Gerakan Polres TTU Semangat Melayani.