Polres TTU Gelar Rakor Lintas Sektoral Ops Lilin Ranakah 2021
Trbratanewsttu.com-Polres Timor Tengah Utara (TTU) menggelar kegiatan rapat koordinasi lintas sektoral operasi kepolisian kepolisian terpusat lilin ranakah 2021, Senin (20/12/2021). Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka pengamanan Hari Raya Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 tingkat Polres TTU.
Hadir dalam giat yang dilaksanakan mulai pukul 08.50 wita tersebut yakni Kapolres TTU AKBP Nelson Filipe Diaz Quintas, S.Ik, Dandim 1618 TTU Letkol Arm. Roni Junaidi S.Sos, para perwira Polres TTU, Kasat Pol PP TTU, Asisten II Setda Kabupaten TTU, Ferdinandus Lio, Dinas perhubungan TTU, PT Jasa Raharja Kefamenanu, Ketua MUI TTU, Pastor Paroki Santa Theresia.
Selain itu, pastor Paroki Naesleu, Pastor Paroki Santa Padua Sasi, Ketua Majelis Jemaat GMIT Imanuel, Ketua Majelis Jemaat GMIT Sion Sasi, Ketua Majelis Jemaat GMIT Petra, Ketua Majelis Jemaat GMIT Bethel Dalehi, Pendeta Gereja Bethel Tanah Putih, Pendeta Gereja Bethel KM 4 Jurusan Kupang, Pendeta Gereja Anugrah Kenari.
Turut hadir Ketua OMK Gereja Santa Theresia, Ketua OMK Gereja Naesleu, Ketua OMK Gereja Santa Padua Sasi, Ketua Pemuda GMIT Imanuel, Ketua Pemuda GMIT Petra, Ketua Pemusa GMIT Bethel Dalehi, Ketua pemuda GMIT Sion Sasi, Ketua Remaja Masjid Nurul Falah, Ketua GP Ansor Kefamenanu dan Ketua Kontak Kerukunan Sosial Kefamenanu.
Kegiatan yang dilaksanakan hingga pukul 09.45 tersebut diawali sambutan Kapolres TTU AKBP Nelson Filipe Diaz Quintas, S.Ik sekaligus membuka acara rapat Koordinasi dilanjutkan penyampaian rencana pengamanan oleh Kabagops Polres TTU kemudian sesi tanya jawab, saran dan pendapat dari Instansi terkait, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda.
Kapolres TTU, AKBP Nelson Filipe Diaz Quintas, S.Ik saat diwawancarai awak media menjelaskan, ada sebanyak 278 gereja di Kabupaten TTU yang akan melaksanakan ibadah perayaan Natal. Oleh karen itu, akan dikawal ketat aparat personil Polres TTU dan dibackup oleh anggota Kodim dan Instansi lain seprti Sat Pol PP. "Dari gereja bisa berikan jadwal sehingga bisa turunkan anggota," imbuhnya.
"Saya berpesan kepada masyarakat agar tetap menjaga protokol kesehatan. Selain itu, jika meninggalkan rumah maka harus dalam keadaan listrik sudah dimatikan dan kami akan tetap lakukan patroli. Semua jajaran Polres TTU akan terjunkan untuk pengamanan," ujarnya.
Sementara itu, Asisten II Setda Kabupaten TTU, Ferdinandus Lio menambahkan, Natal merupakan momen yang penting untuk umat kristiani. "Selama ini Natal berjalan baik karena kerjasama semua pihak termasuk pengamanan TNI-Polri. Sudah dua tahun merayakan natal dalam situasi pendemi Covid-19. Pemda TTU mengapresiasi secara baik. Semua pihak bisa beri dukungan positif. Kerajasama ini harus terus dijaga antar umat beragama. Komitmen bersama yakni NKRI harga mati. Toleransi harus tetap terjaga. Saling mendukung satu sama lain," tegas Ferdi Lio.
Di akhir arahan, Ferdi Lio menjelaskan, Pemda TTU telah melakukan beberapa langkah seperti dilakuian sidak terhadap barang kadaluarsa melalui dinas perdagangan. Pada tanggal 7 kerjasama Pemda dan Bulog laksanakan pasar murah untuk semua kalangan di kantor lurah Kefa Selatan dan Gua Aplasi. Hal ini untuk menekan inflasi menjelang Natal dan Tahun Baru.
"Hasil pertemuan akan bisa ditindaklanjuti dengan baik. Pemda akan berikan dukungan untuk Pengamanan Natal dan Tahun Baru,"tegasnya.
Dandim 1618/TTU, Letkol Arm. Roni Junaidi S.Sos menenakna soal instruksi mendagri nomor 65 dan 66. Hal itu penting agar bisa merayakan natal dengan aman dan sehat. "Sarankan saya Disiplin Protkes. Butuh
Keterlibatan semua pihak. Percepatan Vaksinasi sehingga orang banyak lakukan aktivitas tapi aman. Selain itu, Treshing dan testing, Penyiapan, penyediaan pos-pos dan fasilitas Call center 110 1x24 jam serta lakukan patroli bersama dan kerjasama lintas sektor.
TTU : Teladan Terampil Unggul