Wujudkan Pemilu Luber-Jurdil dan Damai, Kapolres TTU : Selalu Bersinergi
Tribratanewsttu.com - Pesta demokrasi pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024 akan segera dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024. Mengenai hal tersebut, Kapolres TTU, AKBP Moh. Mukhson S.H., S.I.K., M.H meminta kepada semua anggota Polres TTU agar selalu bersinergi dengan semua instansi pemerintah dan masyarakat.
"Saya ingatkan kepada rekan-rekan untuk selalu bersinergi dengan semua instansi pemerintah terkait untuk mewujudkan Pemilu yang luber-judil serta damai," tegas Kapolres TTU, saat memimpin apel pergeseran pasukan personil Polres TTU dalam rangka Pengamanan TPS pemilihan umum serentak tahun 2024 di lapangan Apel Mapolres TTU, Jumat (9/2/2024).
Lebih lanjut Kapolres TTU, AKBP Moh. Mukhson S.H., S.I.K., M.H mengharapkan kepada seluruh jajaran personel Polres TTU khususnya yang tersprin OMB agar selalu ikhlas dan semangat untuk melaksanakan PAM TPS sehingga Pemilu 2024 dapat berjalan dengan aman, lancar , luber dan judil.
"Agar rekan-rekan yang melaksanakan pam TPS pada pemilu 2024 untuk selalu menjaga kesehatan," tegasnya.
Hal yang tidak kalah penting, orang nomor satu di tubuh Polres TTU ini mengingatkan kepada seluruh jajaran Polres TTU untuk menjaga netralitas dalam pemilu 2024. "Rekan-rekan selalu memahami tupoksi polri dalam melaksanakan Pam TPS, terkait cuaca yang tidak menentu agar rekan-rekam selalu siap untuk mengambil tindakan yang tepat," tegasnya.
Polres TTU Berikan Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat.